Alhamdulillah, berkat ridlo Allah dan atas kerjasama dan ketekunan teman-teman anggota ALUS, support dari BPAD Provinsi DIY serta kesempatan yang diberikan oleh Perpustakaan Desa Ngudi Kawruh untuk membantu mengelola Perpustakaan Desa Ngudi Kawruh di Desa Pundungsari Kecamatan semin Gunung kidul untuk maju ke tingkat Nasional tercapai juga.
kemarin Selasa (7/8/2012) Tim penilai dari Jakarta menilai Perpustakaan Desa Ngudi Kawruh dan sebelum penilai dari beberapa Anggota ALUS juga sudah memberikan sedikit training kepada pengurus perpustakaan mengenai pengelolaan perpustakaan dan pengoperasional SLiMS (Senayan Library Management System).
Semoga nantinya Perpustakaan Desa Ngudi Kawruh ini bisa semakin berkembang dan bermanfaat bagi Masyarakat Gunung Kidul, dan bagi teman-teman ALUS yang rumahnya di Gunung Kidul punya tugas niih untuk memonitor perkembangan perpustakaan ini.
Semoga Perpustakaan semakin berjaya !!!!!
PD Ngudi Kawruh Maju tingkat Nasional
By -
Agustus 09, 2012
0
Posting Komentar
0Komentar