Dalam berorganisasi pastilah ada satu waktu dimana diadakan obrolan-obrolan seputar organisasi tersebut. Pun juga dengan ALUS Asosiasi Mahasiswa Ilmu Perpustakaan. Diskusi keorganisasian ALUS merupakan kegiatan yang bertujuan mengenalkan sejarah ALUS, apa yang bisa diperoleh dalam organisasi ini dan bagaimanakah kita harus bersikap dalam organisasi.
Diskusi keorganisasian yang mengangkat judul “Weekend? Kepoin ALUS, yuk!” melibatkan seluruh jajaran anggota ALUS baik dari Demisioner, Pengurus Harian, Kepala dan Staff masing-masing divisi serta para anggota baru ALUS. Kegiatan diskusi ini dilakukan di depan Gedung Pusat Bahasa, Budaya dan Agama UIN Sunan Kalijaga pada hari Sabtu, 27 September 2014.
Divisi Pengembangan Profesi sebagai penanggung jawab dan pelaksana kegiatan ini mengemasnya dengan suasana santai dan kekeluargaan. Dengan format lesehan sementara dari Demisioner yang diwakili oleh Nasirullah Sitam, Supriyadi Jhondy dan Mukhlis memberikan banyak pelajaran serta motivasi yang mereka peroleh dari pengalaman langsung selama menjadi anggota ALUS pada masanya.
Banyak yang disampaikan oleh para Demisioner, misalnya saja pemaparan dari Nasirullah Sitam tentang keorganisasian secara umum. Sementara dari Jhondy yang merupakan pendiri ALUS adalah tentang sejarah pendirian ALUS dan pengalaman-pengalaman pengolahan yang sudah pernah ALUS lakukan.
Diskusi yang dimulai sejak pukul 15.30 WIB berakhir dipenghujung sore dengan foto bersama keluarga ALUS.
Posting Komentar
0Komentar