Jogja Membaca 5 “Bacaanmu Hari Ini, Duniamu Esok Hari”

Alus DIY
By -
0


Pada tanggal 23 April 2016. Ini adalah waktu yang ditunggu-tunggu oleh berbagai kalangan karena pada tanggal tersebut ALUS Asosiasi Mahasiswa Ilmu Perpustakaan menggelar acara hajatan terbesar ALUS yakni Jogja Membaca. Dimana pada tahun 2016 sudah memasuki Jogja Membaca yang ke lima.

Jogja Membaca 5 tahun 2016 ini bertema “Bacaanmu Hari Ini, Duniamu Esok Hari”. Tema tersebut diambil karena bertepatan dengan perayaan Hari Buku Sedunia yang jatuh pada tanggal 23 April 2016. Desy Ruri Yuliani selaku ketua panitia menyampaikan bahwa adanya Jogja Membaca 5 ini tak lain adalah untuk menggerakkan masyarakat Jogja agar semakin cinta membaca dimana membaca bukan hanya sekedar kebutuhan tetapi menjadi budaya masyarakat Jogja yang kotanya identik dengan Kota Pelajar.

Jogja Membaca 5 ini berpusat di Monumen Serangan Umum 1 Maret 1949 yang terletak di Titik Nol KM Malioboro Yogyakarta. Selain itu, Jogja Membaca 5 juga di gelar di KPAD Bantul, KPAD Sleman, KPAD Gunungkidul, dan KPAD Kulonprogo. Untuk Jogja Membaca 5 yang berpusat di Monumen Serangan Umum 1 Maret 1949 diisi dengan berbagai kegiatan yakni Karnaval yang diikuti oleh komunitas-komunitas yang bergerak dibidang literasi seperti TBM-TBM, Organisasi Mahasiswa, dsb. Selain itu dalam kegiatan ini juga menggandeng BPAD DIY, Prodi Ilmu Perpustakan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, dan media massa Yogyakarta.

Acara lainnya setelah karnaval yang dimulai dari UPT Malioboro hingga Titik Nol KM Malioboro Yogyakarta adalah sambutan oleh berbagai pihak yang bersangkutan yakni ketua panitia, ketua umum ALUS Asosiasi Mahasiswa Ilmu Perpustakaan, Perwakilan Wali Kota Yogyakarta, serta pemukulan Gong dan acara Talkshow. Acara Talkshow yang dipandu oleh MC SELOsoSELO dan dinarasumberi oleh Budi Wibowo, SH., MM. (Kepala BPAD DIY) dan Dra. Labibah Zain, MLis. (Founder Blogfam) berjalan lancar dan sangat interaktif. Banyak hal yang dibicarakan dan tentunya memberikan wawasan yang lebih luas kepada para peserta. Salah satunya yakni Dra. Labibah Zain, MLis. mengatakan bahwa perpustakaan bukan hanya berbicara mengenai buku. Tapi bagaimana caranya buku yang ada bisa diakses oleh masyarakat dan bisa mempraktekkannya dalam kehidupan sehari-hari. 

Berlanjut ke acara lainnya yang juga diselenggarakan adalah disediakan fasilitas perpustakaan terbuka dengan beragam jenis koleksi buku, ada fasilitas waqaf buku, dan diakhir ada pembagian buku gratis untuk seluruh masyarakat yang berkunjung dalam kegiatan Jogja Membaca 5 ataupun masyarakat sekitar. Disela waktu setelah talkshow, diisi dengan game yang sudah familiar yakni One Champion Game (Rangking 1) yang diikuti oleh berbagai kalangan serta adanya hiburan menarik Hypnoteraphy dan pentas seni. Serta diakhir acara ditutup dengan atraksi skateboard oleh komunitas Skateboard Jogja yang tak kalah menarik.

Sementara itu, kegiatan di KPAD-KPAD Jogja juga tak kalah menarik dimana kegiatan yang diselenggarakan bertujuan agar masyarakat dilingkungan KPAD bisa memanfaatkan dengan baik sumber informasi yang ada. Kegiatan yang diselenggarakan mulai dari Jagong Buku di KPAD Sleman dengan menggandeng TBM dan Gerakan Pemasyarakatan Minat Baca Sleman hingga kegiatan Lomba sinopsis, Lomba Menyimak Cerita dan Memperingati Hari Buku Sedunia.

Acara Jogja Membaca 5 yang diselenggarakan mulai pukul 07.00-13.00 WIB ini berjalan lancar. Harapannya setelah adanya kegiatan ini warga Jogja semakin gemar membaca dan terus harum dengan nama kotanya sebagai Kota Pelajar. 

Jadi tunggu Jogja Membaca 6 selanjutnya di tahun 2017 ya.

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)